SPORTS

Potret Rivalitas AC Milan vs Inter Milan di Lapangan Hijau

Indonesiaplus.id – Pada lanjutan Liga Italia 2022-2023 di Stadion San Siro, Sabtu (3/9/2022) malam WIB, AC Milan akan menjamu Inter Milan yang merupakan persaingan terbesar antardua klub berbasis di kota sama dan paling menonjol di dunia.

Dalam dunia sepakbola laga Milan versus Inter Milan biasa dikenal dengan Derby della Madonnina. Total, sudah 232 pertandingan yang dilakoni kedua kesebelasan di semua kompetisi. Malam nanti, Milan dan Inter menjadi laga ke-233 di semua kompetisi. Jika mengacu pada rekor pertemuan, I Nerazzurri unggul atas Rossoneri.

Posisi Inter Milan membukukan 85 kemenangan dan AC Milan hanya mengantongi 78 kali menang dan sisanya imbang. Namun, jika berbicara tentang trofi, AC Milan mengoleksi 49 gelar atau unggul tujuh trofi dari rival sekota mereka.

Berikut Statistik Pertemuan AC Milan vs Inter Milan Head to Head di Semua Kompetisi AC Milan: 78 Menang, 69 Imbang, dan 85 Kalah Inter Milan: 85 Menang, 69 Imbang, 78 Kalah.[ian]

Related Articles

Back to top button