Usai Pengumuman Pemilu, KASAD: Yakin Tidak Ada Kerusuhan

Senin, 6 Mei 2019
Indonesiaplus.id – Masyarakat bisa melalui pemilu dengan baik-baik tanpa ada kerusuhan. Terlebih usai pengumuman hasil rekapitulasi pemilu oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) 2019 para 22 Mei 2019.
Masyarakat Indonesia dinilai sudah pandai mencerna informasi yang beredar. Sehingga tidak mudah terpancing untuk melakukan kerusuhan.
“Tidak ada keraguan sedikit pun, kami yakin masyarakat Indonesia bisa melalui pemilu ini dengan baik-baik,” ujar Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD), Jenderal TNI Andika Perkasa di Kantor Mabesad TNI AD, Jalan Veteran, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (6/5/2019).
Namun, untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk, pihak TNI sudah menyiapkan pasukannya lebih dari dari cukup untuk mengamankan situasi.
“Seperti biasanya kami menyiagakan lebih banyak personil. Sehingga jika diturunkan dengan kekuatan yang lebih banyak,” tandasnya.[sap]