Ujian Wawancara Sertifikasi SDM Kesejahteraan Sosial Poltekesos Bandung di Provinsi Kalbar

Indonesiaplus.id – Pelaksanaan Ujian Wawancara Sertifikasi Sumber Daya Manusia (SDM) Kesejahteraan Sosial yang diselenggarakan oleh Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung di kantor Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Barat yang digelar secara luring mapun daring selama dua hari, 9-10 Oktober 2023.
Ratusan peserta dari berbagai daerah di wilayah Kalimantan Barat hadir mengikuti ujian wawancara untuk mendapatkan sertifikasi sebagai tenaga profesional di bidang kesejahteraan sosial, mengingat kesejahteraan sosial menjadi salah satu hal sangat penting dalam pembangunan masyarakat yang berkelanjutan, dan sertifikasi ini dianggap sebagai langkah penting untuk memastikan bahwa para tenaga profesional di bidang ini memiliki kompetensi dan kualifikasi yang diperlukan.
“Kami sangat mendukung pelaksanaan ujian wawancara ini dan berharap bahwa peserta dapat berhasil meraih sertifikasi SDM Kesejahteraan Sosial untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam melayani masyarakat,” ujar Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Barat yang diwakili Sekretaris, Kusnadi di Gedung Dinsos Provinsi Kalimantan Barat, Senin (9/10/2023).
Petugas Monitoring Pelaksanaan Ujian Wawancara Sertifikasi SDM Kesejahteraan Sosial, Gelombang 5 Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung di Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Barat sebagai perwakilan dari Poltekesos Bandung, Aam Komala, mengungkapkan rasa terima kasih atas kerjasama yang baik dengan Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Barat dalam menyelenggarakan ujian wawancara ini.
“Kami berharap melalui sertifikasi yang digelar ini menjadikan para peserta semakin siap dalam menghadapi tantangan dalam bidang kesejahteraan sosial yang semakin kompleks,” harapnya.
Proses ujian wawancara dilakukan di berbagai daerah, salah satunya di wilayah Provinsi Kalimantan Barat. Menghadirkan para penguji (Asesor) dari sejumlah pakar di bidang Kesejahteraan Sosial. Mereka menilai kemampuan peserta dalam memahami isu-isu kesejahteraan sosial, strategi intervensi, serta pemahaman tentang etika dalam praktik kesejahteraan sosial.
Pelaksanaan Ujian Wawancara Sertifikasi SDM Kesejahteraan Sosial ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan sosial di berbagai daerah, serta membantu menciptakan masyarakat yang lebih sejahtera dan adil.
Selian itu, semua peserta dan pihak terkait berharap hasil dari ujian ini akan menjadi langkah positif dalam mengembangkan bidang kesejahteraan sosial di Indonesia.[ama]