Talent Pool ASN Regional III Bandung Diikuti Pegawai, Fungsional dan Dosen

Indonesiaplus.id – Kegiatan Talent Pool bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Regional Bandung di lingkungan Kementerian Sosial telah dilaksanakan selama 3 hari dimulai Senin-Rabu, 28-30 Agustus 2023.
Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos) Bandung adalah salah satu Satuan Kerja (Satker) yang berpartisipasi. Kegiatan tersebut diikuti Pegawai, Fungsional dan Dosen semua hadir di Gedung Badan Kepegawaian Negara Kantor (BKN) Regional III di Jalan Surapati No.10, Cihaur Geulis, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung.
Kegiatan tersebut, juga diikuti satker lainnya seperti Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Bandung, Sentra Wyata Guna, Sentra Abiyoso serta untuk Mahasiswa Tugas Belajar dan Pegawai Susulan Kemensos.
Talent Pool bagi ASN pun ditutup dengan ditandai penandatanganan dan penyerahan berkas berita acara dari lembaga BKN kepada Asessor SDM Aparatur Ahli Utama, Tatit Nugrahati S disaksikan perwakilan masing-masing satker.[ama]