OSN 2018 Digelar, Tatang: Semoga Mampu Hingga Tingkat Nasional
Selasa, 13 Maret 2018
Indonesiaplus.id – Olimpiade Sains (OSN) tahun 2018 tingkat SMP atau sederajat digelar bagi siswa-siswi SMP di dua kecamatan, yaitu Purwadadi dan Kecamatan Lakbok. OSN sendiri digelar di SMP N 1 Lakbok, Sabtu (24/02/2018).
Para siswa begitu antusis mengikuti pagelaran OSN, dari SMP N 1 Lakbok, SMP N 2 Lakbok, SMP N 3 Lakbok, SMPN 1 Purwadadi, SMP N 2 Purwadadi, SMP Islam Lakbok serta SMP Islam Purwadadi.
OSN untuk menguji kemampuan siswa-siswi dalam prestasi. Salah satu lomba di bidang olahraga, kesenian pencak silat, dan banyak lagi perlombaan lainnya.
“OSN digelar untuk mengembangkan kemampuan siswa-siswi, agar bisa berprestasi, khususnya di dua kecamatan sehingga mampu mengikuti OSN di tingkat provinsi, ” ujar Ketua kegiatan OSN, Tatang Permana, MPd.
Tak hanya meraih prestasi, kata Tatang, juga acara OSN untuk penjaringan bagi siswa siswi yang berprestasi agar mampu bisa mengikuti OSN di tingkat kabupaten, provinsi hingga nasional.
“Semoga dengan digelarnya OSN ini, mereka terus berprestasi di bidang sains dan bisa membanggakan dan mengharumkan nama sekolah, kabupaten, serta kedua orangtuanya, ” harapnya.[Rid]