Perdagangan Kamis, IHSG Berakhir Gagah 62 Poin di Angka 6.17
Kamis, 13 Desember 2018
Indonesiaplus.id – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 62 poin (1%) ke posisi 6.179, pada perdagangan Kamis (13/12/2018).
Sebanyak 158 saham menguat, 84 saham melemah, 74 saham stagnan, dan saham-saham lainnya tidak ditransaksikan.
Dalam sepanjang perdagangan, indeks mencapai tertingginya di angka 6.186 atau menguat 70 poin dan mencapai terendahnya di 6.139 atau menguat 24 poin dari posisi pembukaan di angka positif 6.141.
Sementara itu, nilai transaksi di pasar reguler mencapai Rp7,73 triliun dan Rp2,45 triliun di pasar negosiasi. Total transaksi mencapai Rp10,19 triliun.
Investor asing mencatatkan pembelian saham senilai Rp3,4 triliun dan penjualan saham senilai Rp2,78 triliun. Alhasil, investor asing mencatatkan pembelian saham bersih (net foreign buy) sebesar Rp619 miliar.[sal]